Health

Kenali Ciri-Ciri Penyakit Alzheimer ( Pikun )

Penyakit Alzheimer yang sering kita sebut sebagai “Pikun” adalah kondisi neurodegeneratif yang mempengaruhi otak dan menyebabkan penurunan kemampuan berpikir, mengingat, serta berfungsi secara normal dalam kehidupan sehari-hari. Penyakit ini adalah bentuk paling umum dari demensia, yang merupakan gangguan serius pada memori, pemikiran, dan perilaku.

Pikun biasanya berkembang secara perlahan dan semakin memburuk seiring waktu. Di awal-awal penyakit, mereka mungkin hanya mengalami kehilangan ingatan ringan atau kebingungannya dengan kejadian sehari-hari. Namun, seiring berjalannya waktu, gejala ini bisa berkembang menjadi lebih parah, mengganggu kemampuan untuk mengenali orang terdekat, mengingat informasi penting, atau melakukan tugas sehari-hari.

Penyebab Penyakit Pikun

Kenali gejala penyebab penyakit ini, walaupun penyebab pastinya masih belum sepenuhnya dipahami. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi penyakit ini, yakni :

  • Pada penderita terjadi penumpukan protein yang abnormal. Penumpukan ini membentuk plak dan benang kusut yang dapat merusak sel-sel otak dan menganggu komunikasi antar sel otak.
  • Faktor keturunan atau genetik juga berperan penting. Jika ada riwayat keluarga yang mengidap penyakit Alzheimer maka lebih bersiko diturunkan melalui gen.
  • Usia menjadi faktor yang paling utama. Semakin tua usia seseorang maka semakin besar juga berkurangnya “fungsi otak”. Meskipun begitu menurut survei penyakit ini terdapat beberapa kasus tidak hanya terjadi pada lansia.
  • Faktor kesehatan seperti hipertensi , diabetes , kolesterol dan stroke juga bisa lebih meningkatkan resiko.

Gejala Penyakit Pikun

Gejala awal pikun biasanya sangat tidak kasat mata namun seiring waktu gejala akan menjadi lebih jelas dan parah. Berikut gejala umum meliputi :

  • Lupa ingatan jangka pendek seperti lupa meletakan barang dimana
  • Kesulitan menyelesaikan tugas sehari-hari
  • Kebingungan dalam mempelajari hal-hal baru
  • Mudah marah, cemas , bingung dan paranoid
  • Kesulitan berbicara ataupun menulis

Pencegahan

Berikut adalah beberapa cara untuk melakukan pencegahan penyakit ini :

  • Olahraga secara teratur
  • Penuhi nutrisi yang seimbang untuk otak
  • Menjaga otak tetap aktif
  • Mencegah stress
  • Tidur yang cukup

Olahraga yang teratur dan memenuhi nutrisi untuk otak seperti makan buah, sayur dan ikan dapat mendukung kesehatan otak. Penting juga untuk menjaga otak tetap aktif seperti membaca, bermain puzzle atau mempelajari hal yang baru dan tetap menjaga tidur kalian yang cukup.

admin

Share
Published by
admin

Recent Posts

TikTok Tidak Jadi Diblokir di AS

Halo geng, beberapa hari lalu (19/1/2025) kita sempat dihebohkan karena aplikasi ini sempat diblokir di…

2 months ago

Update Mobile Legends 1.9.42 Rilis di Desember 2024

Hello guys, kali ini gua mau bahas tentang games kesukaan kita. Siapa sih yang masih…

2 months ago

Toto Macau 5D

Hello guys , Lo pasti penggemar togel dan tentunya sedang mencari situs toto macau terpercaya…

2 months ago